Tips Cara Membersihkan Keyboard Laptop

Cara Membersihkan Keyboard Laptop Yang Kotor - Salah satu perangkat notebook/laptop yang paling banyak menderita adalah keyboard. Dia juga sering jadi korban kelalaian kita termasuk mengenai kotoran yang sangat mengganggu proses kerjanya. Sebuah keyboard jika kotor tidak akan terlihat bagus, dan dapat menyebabkan keyboard tidak bekerja dengan baik. Jika debu, makanan, cairan, atau partikel lain terjebak di bawah tombol, mungkin tidak merusak fatal secara langsung tetap pasti akan merusak nantinya.

Bila Anda ingin membersihkan keyboard laptop, sebaiknya Anda memeriksa petunjuk manual Cara Membersihkan Keyboard Laptop yang biasanya disertakan dalam dus pembelian laptop atau notebook untuk melihat apakah memang ada instruksi yang spesifik untuk membersihkan keyboard laptop dari produsen laptop yang Anda miliki.

Keyboard Kotor

Bila memang ada, maka Anda sebaiknya mengikuti instruksi tersebut. Apabila tidak ada, maka sebaiknya anda ikuti tips dasar membersihkan keyboard yang bisa diterapkan pada laptop/PC secara sederhana dan mudah di bawah ini :
  1. Matikan Laptop dan cabut koneksi listriknya. Lepaskan juga semua perangkat USB eksternal.
  2. Prosedur Cara Membersihkan Keyboard yang kedua, untuk memudahkan pembersihan, miringkan layar laptop Anda ke belakang.
  3. Gunakan ujung sendok teh dan bungkus dengan lap basah. Gunakan alat ini untuk membersihkan semua tepi tombol dan keyboard. Ini akan membersihkan debu dan kotoran sekitarnya.
    Membersihkan Keyboard
  4. Gunakan kompressor udara untuk membersihkan kotoran diantara setiap tombol.
  5. Semprotkan udara pada sudut terbaik untuk mencapai setiap partikel debu di bawah tombol
  6. Anda dapat menggunakan alkohon kadar rendah, lalu usap tombol dan keyboard dengan handuk halus berulang-ulang sampai bersih.
  7. Sekarang keyboard anda benar-benar bersih, bagi anda yang menggunakan Laptop atau Notebook disarankan untuk memasangkan Keyboard Protector atau pelindung keyboard agar nantinya tidak ada debu yang menempel pada sela-sela keyboard. Untuk keyboard protector dapat anda beli di toko aksesoris komputer terdekat dikota anda.
Baca Juga Tips Beikut ini:
>> Cara Cek dan Memperbaiki Tombol Keyboard Yang Rusak
>> Inilah Mengapa Harddisk Anda Cepat Rusak

Setelah semua proses selesai bisa Anda lihat kini keyboard telah bersih dan bebas dari kotoran yang selama ini mengotori keyboard, yang jika dibiarkan bisa merusak fungsi dari keyboard dan mengakibatkan tidak maksimalnya keyboard saat digunakan.

1 Response to "Tips Cara Membersihkan Keyboard Laptop"

  1. keren min artikelnya, sangat bermanfaat buat bersihin keyboard laptop...
    blower hp

    BalasHapus